Tiga orang putra-putri terbaik SMK TI Bali Global Singaraja tunaikan tugas sebagai pasukan pengibar bendera (Paskibraka) di Kabupaten Buleleng. dan Provinsi Bali
Upacara Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2022 menjadi momen yang spesial bagi Tiga Putra Putri SMK TI. Dimana mereka mengambil peran besar dengan terlibat langsung dalam detik-detik proklamasi.
Rasa bangga sangat dirasakan sekolah atas peran peserta didiknya. Begitupun dengan orang tua dan seluruh siswa-siswi SMK TI Bali Global Singaraja. Ini tentu saja menunjukkan bahwa siswa-siswa SMK TI memiliki bakat dan kemampuan yang mumpuni tidak hanya di bidang komputer namun di semua bidang.
Setelah proses pengibaran dan penurunan berlangsung, mereka langsung disambut oleh keluarga dan teman-teman sekolahnya. Lalu pada hari berikutnya, secara khusus mereka diberikan kesempatan menjadi pengibar bendera pada Upacara Bendera lalu dilanjutkan dengan memberikan penghargaan dengan memberikan bunga kepada mereka.
Selamat diucapkan kepada Martin, Sofia, dan Rama atas suksesnya menjalankan tugas. Semoga jejak istimewa ini dapat diikuti oleh adik-adik kelas berikutnya.