Salam cerdas berkarakter!
Berikut ini disampaikan Informasi tentang status Naik Kelas atau Tidak Naik.
Syarat kenaikan kelas:
1. Semua nilai memenuhi KKM
2. Telah menyelesaikan Project UKK
3. Telah lulus Cek Fisik.
Status Kenaikan Kelas:
1. Naik Kelas, siswa dinyatakan telah memenuhi semua syarat kenaikan kelas.
2. Tidak Naik Kelas, siswa secara pasti tidak memenuhi salah satu kriteria kenaikan kelas.
3. Ditangguhkan, siswa belum memenuhi syarat-syarat kenaikan kelas.
Jika status ditangguhkan, diberikan waktu sampai tanggal 20 Juni 2020 untuk memenuhi syarat tersebut.
Jika sampai tanggal itu syarat-syarat yang ditentukan dipenuhi, maka siswa dinyatakan NAIK KELAS.
Jika sampai tanggal itu syarat-syarat yang ditentukan tidak dipehuni, maka siswa dinyatakan TIDAK NAIK KELAS.
PENTING!! STATUS PEMBAYARAN SPP DAN PEMBAYARAN LAINNYA TIDAK MEMPENGARUHI STATUS KENAIKAN KELAS SISWA.