SMK TI Bali Global Singaraja – SMK TI
Praktek Kerja Lapangan (PKL) Tahap II adalah lanjutan dari program PKL Tahap I untuk siswa yang baru naik ke kelas XII. PKL ini seharusnya dilaksanakan di DU/DI, namun karena pandemi Covid-19 yang belum mereda, maka PKL Tahap II dilaksanakan dari rumah.
PKL ini dilaksanakan dari rumah dengan lebih menitik beratkan pada penugasan project atau wirausaha. PKL Tahap II dilaksanakan mulai tanggal 17 Juni s.d 17 Juli 2020.
Kegiatan dimulai dengan pembekalan yang dilaksanakan secara online. Pembekalan dilaksanakan menggunakan aplikasi meeting online Zoom. Kegiatan langsung dipandu oleh masing-masing kepala kompetensi keahlian. Kegiatan diikuti oleh hampir seluruh siswa kelas XII. Kegiatan menitik beratkan pada diskusi mengenai project dan teknis pengerjaan project.
Kegiatan berjalan dengan lancar tanpa kendala apapun. Hal ini sama seperti acara Graduation Online yang dilaksanakan beberapa hari yang lalu.